Barangkali bentuk paling menarik dari Super Gorone Desk adalah saat digunakan di tempat tidur, di mana pengguna bisa tetap bekerja menggunakan laptop atau notebook dengan posisi sambil tiduran. Jika sudah menemukan setelan pas, pengguna bisa mengunci sudut-sudut Super Gorone Desk agar posisi yang diinginkan tidak berubah.
Tapi apakah mengoperasikan laptop di tempat tidur sembari menghadap ke langit-langit akan membuat Anda merasa nyaman? Biar bagaimanapun, jika Anda tertarik untuk membeli Super Gorone Desk, meja laptop unik ini sudah tersedia di Jepang dengan harga $121 atau sekitar Rp 1,5 juta.
Fitur yang diusung Super Gorone Desk meliputi: dimensi maksimal 600 x 410 x 40mm, berat 2,8kg, mampu menahan beban hingga 60kg, cocok untuk laptop dengan hingga 20mm dan didukung kipas angin dengan power USB.
Sumber : gopego.com
0 Komentar Untuk "Super Gorone Desk: Meja Laptop dengan Desain Unik, Harga Murah"
Silahkan Berkomentar di bawah ini !!
> Jangan berkomentar tentang hal yang berbau Pornografi.
> Tidak melanggar SPAM dan UU di Indonesia.
> Berkomentarlah dengan Sopan.
> Tidak ada pertengkaran/Perdebatan
- TERIMA KASIH - -->> Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon